Wakil Ketua DPRD Jember, Dedy Dwi Setiawan Turun ke Tiga Sekolah untuk Inventarisir Kebutuhan

Wakil Ketua DPRD Jember, Dedy Dwi Setiawan Turun ke Tiga Sekolah untuk Inventarisir Kebutuhan

 

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jember Dedy Dwi Setiawan turun langsung ke 3 sekolah, Jumat (8/11/2024) untuk memastikan adanya kerusakan sekaligus menginventarisir kebutuhan-kebutuhan terkait renovasinya.

Ketiga sekolah tersebut adalah SDN Tegalwangi 4, SDN Tegalwangi 2, dan TK Dewi Sartika. Ketiganya masuk wilayah Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember.

Menurut Dedy, kedatangannya ke tiga sekolah tersebut untuk mengetahui secara pasti adanya kerusakan yang dialami sekolah-sekolah itu. Kata Dedy, pihaknya memang sudah mendengar sekolah-sekolah tersebut rusak di beberapa sudut, namun tidak cukup hanya mendengar laporan tapi harus diketahui secara pasti agar penanganannya juga pas. “Saya kira kita tidak mencukupkan kepada laporan masyarakat tapi harus turun untuk memastikan kebenaran informasi itu. Kebetulan  saat ini DPRD bersama Pemkab Jember sedang melakukan pembahasan APBD Tahun Anggaran 2025,” ucapnya.

Dedy menambahkan, banyak sekali masukan  dari guru di situ terkait dengan banyak hal demi kemajuan sekolah. Selain itu, secara kasat mata juga bisa disaksikan kerusakan-kerusakan di sejumlah sudut bangunan sekolah. Juga, terdapat beberapa infrastruktur yang jauh dari kata layak. “Sekolah seperti ruang kelas yang ada di SD Tegalwangi 4, ada satu ini yang sudah tidak bisa digunakan karena posisi atap dan internetnya ini sudah runtuh. Jadi ini butuh segera ada tindakan dari Dinas Pendidikan,” jelasnya.

Tidak hanya soal bangunan yang rusak, tapi Dedy juga mendapat keluhan dari guru-guru terkait dengan  pelaksanaan ujian Asesmen Nasional Berbasis Komputer  (ANBK). Katanya, banyak murid harus meminjam laptop untuk kegiatan ujian tersebut.  “Yang jelas masukan-masukan itu sekaligus menjadi masukan buat saya selaku wakil dari masyarakat yang ada di Kabupaten Jember untuk kami sampaikan di forum-forum rapat di DPRD Jember,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Tegalwangi 4, Jumadi menyambut baik kedatangan Dedy di sekolah yang dipimpinnya. “Kami sangat senang dengan kedatangan Dedy selaku Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember, sehingga kami menyampaikan apa saja yang kami keluhkan,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, Jumadi juga mengajak Dedy untuk melihat langsung salah satu ruang kelas yang sudah tidak digunakan untuk belajar-mengajar karena atapnya runtuh dan  plafonnya mengalami keropos. “Sehingga kami tidak menggunakan kelas tersebut, dikhawatirkan dapat menimpa siswa-siswi kami,” jelasnya.