Sosialisari Raperda Madrasah Diniyah Takmiliyah, Anggota Fraksi PKB Optimis Madin Makin Meningkat Kualitasnya
DPRD Jember – DPRD Kabupaten Jember kini tengah melakukan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Madrasah Diniyah Takmiliyah di Desa Paleran Kecamatan Umbulsari Jember, pada Sabtu 7 Desember 2024.
Dalam sosper yang dihadiri oleh ratusan masyarakat tersebut, Robit Wajdi menyampaikan, bahwa Raperda Madrasah Diniyah (Madin) Takmiliyah, bertujuan untuk meningkatkan kualitas Madin di Kabupaten Jember bisa lebih baik.
“Dengan Raperda Madin Takmiliyah ini, kedepan diharapkan, kualitas SDM Madin, sarana prasarana serta kualitas pendidikan semakin terjamin dan lebih baik lagi,” ujarnya.
Dengan nantinya akan ada Bupati baru pada tahun 2025, akan ada semangat optimisme dalam memperhatikan para santri. “Apalagi kita semua tahu, bahwa Gus Fawait adalah Bupati terpilih yang berangkat dari kalangan santri, tentu Raperda ini semakin linier, dan bisa segera di dok atau disahkan bersama,” imbuhnya.
Bahkan lebih dari itu, pihaknya optimis Raperda Madin, ketika disahkan menjadi Perda, akan segera disusul dengan Perbup, mengingat selama ini Bupati terpilih sangat getol ingin mensejahterakan pesantren yang ada di Jember.
“Selama ini, pesantren dianggap pendidikan non formal dan dipandang sebelah mata, dengan adanya Perda dan dikuatkan dengan Perbup, Insya Alloh pesantren di Jember aka lebih terjamin, baik dari sisi SDM maupun sarana prasarananya,” pungkasnya.
Sosper ini juga sebagai bentuk komitmen Gus Robit saat pencalegannya waktu lalu, di mana banyak konstituen yang memilihnya berasal dari kalangan alumni pondok pesantren dan juga guru ngaji di madrasah madrasah.
Bahkan Gus Robit Wajdi, juga akan memfasilitasi bagi madin yang izin operasionalnya sudah mati, atau Madin yang belum punya izin operasional, namun sudah memenuhi persyaratan pengajuan izin operasional
“Juga Karena Rancangan Perda Madin ini, merupakan korelasi dan turunan dari UU pesantren yang sudah disahkan Tahun 2019, dimana UU Pesantren ini yang memperjuangkan adalah F PKB sebagai bentuk Khidmat PKB dan memperjuangkannya PKB atas pendidikan Pesantren,” tutupnya.*
A WordPress Commenter says: