Anggota Fraksi PPP, Susmiati: Pancasila bagi Warga Desa Tak Ada Masalah

Anggota Fraksi PPP, Susmiati: Pancasila bagi Warga Desa Tak Ada Masalah

Anggota Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DPRD Kabupaten Jember, Susmiati melakukan Sosialisasi Raperda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Dusun Cempaka Desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember, Sabtu (7/12/2024).

Katanya, sebagai wakil rakyat dirinya berkewajiban untuk melakukan sosialisasi raperda agar masyarakat tahu dan paham terhadap raperda yang akan diluncurkan. “Ini tugas dari Dewan, dan harus saya lalukan agar masyarakat paham terhadap Raperda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan,” ujar Susmiati.

Tahun lalu, Susmiati juga menggelar sosialisasi raperda, namun berbeda temanya dengan yang sekarang. Dulu, Raperda yang disosialisasikan adalah Raperda Madrasah Diniyah Takmiliyah. “Tujuannya (sosialisasi) sama, agar masyarakat bisa tahu, bahkan kalau perlu memberi kritik terhadap raperda yang sedang disosialisasikan,” urai Susmiati.

Ia menegaskan, sesungguhnya warga desa tak ada masalah dengan Pancasila, bahkan mungkin tidak tahu. Namun sikap dan perilakunya sudah sangat Pancasila.  “Pancasila bagi warga desa tak ada masalah. Buktinya budaya hidup bertetangga di desa sangat tinggi. Damai dan rukun, gitu,” tambahnya.

Walaupun demikian, menurut Susmiati, tidak salah jika sosialisasi tentang  Pancasila terus digalakkan. Sebab, semakin lama desa semakin maju, dan terkadang orang luar berkunjung ke desa, bahkan tinggal di situ untuk mencari kedamaian dan kesejukan. “Makanya sosialisasi Pancasila cukup penting untuk mengantisipasi kehidupan desa yang terus berubah,” pungkasnya